DFB Pokal Dortmund Menang 3-0, Hoffenheim Pesta Sembilan Gol Tanpa Balas

dortmundg

Wilhelmshaven – Borussia Dortmund memetik kemenangan 3-0 ketika berhadapan dengan Wilhelmshaven dalam partai putaran pertama Piala Jerman. Di saat yang sama, Hoffenheim melumat SG Aumund-Vegesack 9-0.

Di Jadestadion, Sabtu (3/8/2013) malam WIB, sedari menit awal Dortmund langsung menebar ancaman ke gawang lawannya yang merupakan klub dari Regionalliga Nord alias kasta keempat Liga Jerman tersebut.

Marco Reus mencatatkan peluang pertama ketika pertandingan baru berjalan satu menit. Tetapi usahanya meneruskan operan dari Nuri Sahin itu belum berbuah gol.

Setelah itu serangan demi serangan terus dilancarkan Dortmund di antaranya melalui Robert Lewandowski, Pierre-Emerick Aubameyang, dan Ilkay Guendogan, walaupun sampai turun minum kedudukan masih tetap kacamata alias 0-0.

Di paruh kedua laga, barulah gol bisa dicetak oleh para pemain Dortmund. Kevin Grosskreutz membuka kemenangan Dortmund lewat golnya di menit ke-71.

Tujuh menit berselang Marvin Ducksch yang sebelumnya masuk menggantikan Sebastian Kehl berhasil menggandakan keunggulan Dortmund menjadi 2-0. Lewandowski lantas melengkapi kemenangan timnya lewat gol yang ia cetak di menit-menit akhir.

Sementara di Stadion Vegesack ada Hoffenheim, klub Bundesliga lainnya, yang juga meraih kemenangan di putaran pertama Piala Jerman atau yang biasa lazim disebut DFB Pokal tersebut.

Dijamu SG Aumund-Vegesack, Hoffenheim memetik kemenangan telak sembilan gol tanpa balas. Seluruh gol tersebut lahir di paruh kedua pertandingan.

Roberto Firmino mengawali pesta gol tersebut di menit ke-52, diikuti gol dari Anthony Modeste empat menit berselang. Gol kedua Modesta lalu lahir di menit ke-58, cuma terpaut dua menit saja dari gol pertamanya.

Roberto Firmino kemudian ikut mencetak gol keduanya di dalam laga lewat aksinya di menit ke-66. Empat menit kemudian David Abraham mencetak gol tambahan untuk membuat skor menjadi 5-0.

Dalam kurun waktu dua menit, Sven Schipplock lantas mencetak sepasang gol. Pada akhirnya pesta gol tim tamu ditutup dengan dua gol lain dari Kai Herdling di menit ke-85 dan 86.

Kemenangan telak di putaran pertama DFB Pokal ini juga dicatatkan Bayer Leverkusen, yang musim lalu finis di posisi tiga Bundesliga di bawah Dortmund dan Bayern Munich sang kampiun. Leverkusen melibas Lippstadt dengan skor 6-1.

Susunan Pemain

SV Wilhelmshaven: Aaron Siegl; Angelos Eleftheriadis, Christopher Braun, Karlis Plendiskis, Aljoscha Hyde, Gazi Siala, Alessandro Alfieri, David Jahdadic (Yuta Kawachi 69′), Youness Buduar (Abdel Abou Khalil 74′), Matthias Tietz, David Loheider (Tim Scheffler 58′).

Borussia Dortmund: Mitchell Langerak; Neven Subotic, Mats Hummels, Kevin Grosskreutz, Marcel Schmelzer, Nuri Sahin, Marco Reus, Ilkay Guendogan (Sven Bender 82′), Sebastian Kehl (Marvin Ducksch 58′), Pierre-Emerick Aubameyang (Jonas Hofmann 77′), Robert Lewandowski.